Menikmati Pesona Wisata Indonesia di Kota Tua Yogyakarta
Mari nikmati pesona Wisata Indonesia di Kota Tua Yogyakarta ini. Dimana dapat melihat sekitar 350 bangunan dengan heritage 3 masa. Di mulai dari bangunan masa Jawa-Hindu, Jawa-Islam hingga bangunan di masa Jawa Kolonial Belanda. Dan dari itulah Kotagede kaya akan nilai budaya dan menjadi sebuah living museum yang perlu untuk di ketahui dan di pelajari sejarah nya.
Informasimu
---
Informasimu.com - Daerah Istimewa Yogyakarta merupakan salah satu kota yang sangat indah dan istimewa di Indonesia khusus nya untuk tempat wisata. Di bandingkan dengan tempat wisata lainnya yang ada di Indonesia, Yogyakarta memiliki berbagai tempat wisata yang amat menarik untuk dikunjungi salah satu nya Kota Tua.
Kawasan Kota Tua yang terletak di Kotagede, merupakan bagian dari wilayah Kecamatan di Kotamadya Yogyakarta. Dimana, kawasan ini terletak sekitar 10 km sebelah tenggara jantung kota gudeg. Selain dengan sebutan Kota Perak, tempat ini sering di sebut juga dengan Kota Tua (The Old Capital City). Dimana, di kawasan ini terdapat sekitar 170 bangunan kuno buatan tahun 1700 hingga 1930.
Menikmati pesona Wisata Indonesia di Kota Tua Yogyakarta ini juga dapat melihat sekitar 350 bangunan dengan heritage 3 masa. Di mulai dari bangunan masa Jawa-Hindu, Jawa-Islam hingga bangunan di masa Jawa Kolonial Belanda. Dan dari itulah Kotagede kaya akan nilai budaya dan menjadi sebuah living museum yang perlu untuk di ketahui dan di pelajari sejarah nya.
Selain dapat melihat bangunan bersejarah, para wisatawan juga bisa belajar perak, kerajinan mebel, memasak makanan tradisional seperti kipo, yangko, banjar, roti kembang waru. Dan wisatawan juga bisa mencicipi kuliner sate kocor, sate karang. Bahkan ngonthel untuk menjelajahi heritage, hingga paket ghost tour. Masih ditambah lagi ada sekitar 175 perajin perak yang patut untuk di kunjungi. (Baca juga: Eksotisme Wisata Indonesia yang wajib di kunjungi)
Untuk menuju kawasan ini bisa berbagai alternative. Bagi wisatawan yang memasuki Kotagede dari arah utara melalui Gedong Kuning, sebuah jalan raya yang diapit bangunan klasik berjejer di kedua ruas jalan seakan-akan menjadi pembuka eksotis bagi wisatawan setelah melewati gapura. Dan dari barat bisa melalui Terminal Giwangan ke utara melintasi Jalan Pramuka belok kanan masuk Jalan Tegal Gendu.
Di saat memasuki wilayah Kotagede, para wisatawan akan di suguhi berbagai kerajinan perak yang di jual di toko-toko sepanjang Jalan Kemasan dan Jalan Mondorakan. Untuk memasuki ke dalam kampung-kampung, terdapat lorong-lorong (labirin) dan akan menemui rumah tradisonal joglo atau limasan serta bangunan kuno yang berarsitektur paduan Eropa Jawa.
Nah, menikmati pesona Wisata Indonesia di Kota Tua Yogyakarta ini sungguh menggiurkan bukan. Selain melihat berbagai macam kerajinan, mulai dari perhiasan, benda pajangan atau alat-alat makan yang terbuat dari perak dengan sentuhan artistik para pengukir perak. Senyuman dan sapaan hangat juga akan menjadi sambutan yang menyenangkan untuk mengawali perjalanan wisata menelusuri Kota Tua di Kotagede ini. Semoga tempat wisata di Kota Tua Yogyakarta ini menjadi salah satu tujuan kunjungan Anda berikut nya. (Baca juga: Situs warisan dunia yang ada di Indonesia)