Notifikasi

Cara Mudah Mengatasi Ketombe Secara Alami Tanpa Shampoo

Atasi masalah ketombe dan nikmati rambut sehat tanpa ketombe dengan menerapkan cara mudah mengatasi ketombe secara alami berikut ini.
Informasimu.Com - Cara mengatasi ketombe secara alami tanpa shampoo sangat patut anda coba apabila anda bingung dalam memilih shampoo yang cocok untuk rambut anda. Seperti yang telah kita ketahui bahwa ketombe memang sangat mengganggu dan mempengaruhi penampilan. Adapun pengaruh lain apabila anda memiliki masalah dengan ketombe, selain mengganggu penampilan, ketombe juga dapat mengotori kepala dengan mengendap di rambut serta rambut rontok dan lepek juga merupakan salah satu "fungsi penghancur" dari ketombe untuk rambut anda. Jadi hilangkan masalah ketombe anda sekarang juga dengan mengikuti Tips Hidup Sehat dengan mengatasi ketombe secara alami yang akan kami informasikan pada artikel ini.

Apabila anda pecinta Lemon, anda dapat menerapkan Cara Mengatasi Ketombe yang membandel dengan memanfaatkan lemon. Dan berikut cara pemakaiannya:
  • Sediakan 1/2 cup air lemon
  • peras lemon tersebut dan ambil airnya saja
  • Siramkan air lemon tersebut tanpa campuran apapun ke kepala
  • Pijat dan ratakan pada area kulit kepala
  • Setelah dirasa cukup, maka keramas seperti biasa
  • Lakukan hal tersebut selama 2x seminggu dan rasakan hasilnya

Cara Mengatasi Ketombe

Selain dengan lemon, anda juga dapat menghilangkan ketombe secara alami dengan cara lain berikut.

Teh Basi
Mungkin agak risih apabila menggunakan teh basi untuk menghilangkan ketombe membandel. Namun apabila anda ingin menghilangkan ketombe, anda cukup menggunakan teh basi ini sebagai "cem-ceman" dan pijat pada area rambut dan kulit kepala. Lakukan cara ini 3x seminggu dan anda akan terkejut dengan hasilnya.

Minyak Kemiri
Sebelum keramas, gunakan minyak kemiri dengan meratakan pada bagian rambut anda. Selain untuk menghilangkan ketombe secara alami, minyak kemiri juga dapat menyuburkan rambut serta membuat rambut semakin tampak lebih hitam alami.

Setelah anda mengetahui cara mengatasi ketombe secara alami tanpa shampoo dan berhasil mengusir ketombe membandel pada rambut anda, tentu anda tidak ingin ketombe tersebut kembali bukan? Maka dari itu gunakan Minyak Kelapa Murni untuk melembabkan kulit kepala sebagai upaya pencegahan munculnya ketombe kembali. Ratakan pada rambut 30 menit sebelum keramas.

Bagaimana? Mudah bukan untuk melakukan cara mengatasi ketombe membandel secara alami. Nahh, selamat mencoba dan nikmati indahnya hidup tanpa masalah ketombe membandel.

Perawatan Rambut